FAQ Uji Coba Gratis Google Cloud

Dapatkan jawaban atas pertanyaan umum (FAQ) tentang cara mendaftar dan memulai dengan cepat.

Pertanyaan terkait pendaftaran

Uji Coba Gratis Google Cloud adalah program 91 hari yang memungkinkan pengguna baru mencoba produk Google Cloud paling populer tanpa komitmen finansial apa pun. Anda tidak akan ditagih untuk penggunaan Google Cloud apa pun selama Uji Coba Gratis. Akses ke produk mungkin dibatasi untuk mencegah penyalahgunaan.

Pendaftaran Uji Coba Gratis akan membuat akun penagihan Uji Coba Gratis yang sudah diisi dengan kredit Selamat Datang gratis senilai $300 yang berlaku selama 91 hari. Anda juga dapat menggunakan produk Paket Gratis, hingga batas penggunaan bulanan. Anda dapat menggunakan kredit $300 untuk produk dan layanan yang tercakup dalam Uji Coba Gratis, termasuk penggunaan di luar batas Paket Gratis.

Lihat kelayakan dan cakupan program

Di Google, privasi Anda adalah prioritas kami.

Privasi berperan penting untuk memperoleh dan menjaga kepercayaan Anda.

Kami ingin menjelaskan cara kami melindungi data Anda secara proaktif dan memprioritaskan privasi Anda. Kami mulai dari prinsip yang paling mendasar bahwa sebagai pelanggan Google Cloud, Anda adalah pemilik data Anda sendiri. Kami menerapkan langkah-langkah keamanan yang ketat untuk membantu mengamankan data pelanggan serta memberi Anda alat dan fitur untuk mengontrolnya sesuai keinginan Anda.

Kami juga mengamankan data layanan apa pun yang dihasilkan melalui penyediaan layanan. Data layanan itu sendiri sangat penting untuk membantu memastikan keamanan dan ketersediaan.

Praktik privasi kami juga diaudit berdasarkan standar internasional.

Saat mendaftar, kami meminta nama, alamat, dan metode pembayaran Anda untuk memverifikasi identitas Anda. Hal ini bertujuan untuk mengurangi akun yang redundan dan penggunaan infrastruktur produksi yang bersifat menipu.

Selama verifikasi identitas, Anda mungkin melihat otorisasi pembayaran yang tertunda. Ini adalah permintaan otorisasi, bukan biaya. Anda tidak perlu membayar untuk otorisasi. Otorisasi dapat terus muncul di rekening Anda selama 1-14 hari kerja, tergantung pada bank Anda. Jika Anda masih melihat otorisasi yang tertunda setelah 14 hari, hubungi bank Anda untuk informasi lebih lanjut.

Jangan khawatir, akun penagihan Uji Coba Gratis Anda akan otomatis ditutup jika Anda menghabiskan kredit $300 atau 91 hari berlalu sejak pendaftaran, dan Anda tidak akan dikenai biaya kecuali Anda mengupgrade ke akun berbayar secara manual.

Setelah mengupgrade ke akun berbayar, semua resource dan sisa kredit Anda akan dipertahankan.


Kartu kredit perusahaan tidak diperlukan untuk memulai Uji Coba Gratis Google Cloud. Anda dapat menggunakan kartu kredit pribadi untuk memverifikasi identitas Anda, tanpa khawatir atas pembayaran apa pun karena tidak ada biaya untuk Uji Coba Gratis Google Cloud. 

Penagihan hanya dimulai jika Anda mengupgrade ke akun berbayar secara manual. Jika akun diaktifkan, maka metode pembayaran akan digunakan. Pastikan untuk memperbarui metode pembayaran Anda sebelum mengupgrade ke akun berbayar untuk memastikan penagihan yang benar.

Tidak, Anda tidak akan ditagih kecuali Anda memutuskan untuk mengupgrade secara manual ke akun berbayar, dan berhenti dari uji coba gratis. 

Selama masa uji coba gratis, Anda dapat mengupgrade ke akun berbayar kapan saja di konsol Google Cloud. Dengan melakukan hal ini, status akun Anda akan diperbarui menjadi penagihan bayar sesuai penggunaan. Anda masih memiliki akses ke sisa kredit senilai $300 hingga masa berlakunya habis. Anda hanya akan ditagih untuk penggunaan di luar kredit $300 dan penggunaan di luar paket gratis.

Anda dapat melihat status akun Anda di halaman utama Akun Penagihan di konsol Google Cloud.

Jika Anda secara tidak sengaja mengupgrade ke akun berbayar, ikuti langkah-langkah berikut untuk menutup akun Anda. Anda juga dapat mempertimbangkan alternatif berikut

Anda tidak perlu melakukan hal apa pun untuk membatalkan Uji Coba Gratis Google Cloud. Uji Coba Gratis Anda akan berakhir setelah Anda menghabiskan kredit $300 atau 91 hari setelah pendaftaran dan Anda tidak mengupgrade ke akun penagihan Berbayar. Saat uji coba Anda berakhir, workload Anda akan dihentikan. Anda masih dapat mengaktifkan kembali layanan, dan memulihkan resource serta data yang disimpan di layanan Google Cloud apa pun selama periode uji coba, dalam waktu 30 hari setelah uji coba berakhir dengan mengupgrade ke akun berbayar di konsol Google Cloud.

Jika Anda tidak mengupgrade ke akun berbayar pada akhir masa tenggang 30 hari, workload Anda akan dihapus dan Anda tidak akan dikenakan biaya.

Akun Google Anda harus memiliki email yang terkait dengannya. Akun Google yang hanya menggunakan nomor telepon tidak didukung.

Jika Anda menerima kode error seperti OR-CCSEH-26, OR-CCSEH-11, OR-CCSEH-25, OR-BSBBF-55, atau OR-CCSEH-05, pastikan informasi metode pembayaran Anda benar atau gunakan metode pembayaran lain yang didukung. Ikuti langkah pemecahan masalah yang tercantum di profil Anda dan dapatkan dukungan.

Jika masalah Anda masih berlanjut, coba lagi setelah 24 jam.

Ya, tanpa akun uji coba gratis, Anda tetap dapat menjelajahi konsol Google Cloud dan mempelajari solusi management tools, produk, dan panduan memulai cloud.

Anda juga dapat mengaktifkan sandbox BigQuery untuk menjelajahi kemampuan BigQuery secara terbatas tanpa memberikan kartu kredit atau membuat akun penagihan untuk project Anda.

Jangan pernah membagikan informasi login akun Anda.

Sebagai gantinya, daftarlah ke Uji Coba Gratis Google Cloud menggunakan profil "Organisasi" di halaman kedua formulir pendaftaran Uji Coba Gratis Google Cloud.

Setelah menyelesaikan pendaftaran, klik "Add people to your project" di dasbor konsol Google Cloud. Dari pilihan ini, Anda dapat menambahkan akun untuk pengguna baru. Dengan demikian, Anda dapat memberi orang lain akses ke project Anda dan dapat menentukan tindakan apa yang dapat mereka lakukan dalam akun penagihan Anda. Semua penggunaan dalam project Anda akan menggunakan kredit gratis $300 Anda. 

Setiap pengguna yang Anda tambahkan akan menerima email selamat datang yang berisi petunjuk tentang cara mengakses project Anda. 

Jika memenuhi syarat, pengguna tambahan juga dapat mendaftar ke Uji Coba Gratis Google Cloud mereka sendiri dengan mengklik link di banner dalam konsol Google Cloud. Mereka dapat membuat project terpisah sehingga dapat mengevaluasi Google Cloud menggunakan kredit gratis senilai $300 yang dapat digunakan dalam waktu 91 hari. 

Lebih dari satu pengguna di suatu organisasi dapat mendaftar ke Uji Coba Gratis Google Cloud

Setiap pengguna berhak mendapatkan kredit gratis sebesar $300 untuk mencoba layanan Google Cloud jika Anda belum pernah menjadi pelanggan yang membayar Google Cloud, Google Maps Platform, atau Firebase dan belum pernah mendaftar Uji Coba Gratis Google Cloud.

Pertanyaan terkait cara memulai

Komunitas pakar global kami siap membantu Anda dengan menjawab pertanyaan teknis spesifik terkait cara memulai dan menggunakan layanan Google Cloud.

Dukungan Dasar juga disertakan tanpa biaya, dan memberikan akses ke dokumentasi, Dukungan Penagihan Cloud, dan Rekomendasi Active Assist.

Ya, kami ada beberapa resource untuk membantu Anda memulai, seperti panduan memulai, tutorial, panduan interaktif, dokumentasi teknis, sampel GitHub, podcast, video, dan diagram arsitektur.

Kami juga memiliki solusi praktis sehingga Anda dapat dengan cepat menerapkan template solusi siap pakai ini dari Google Cloud. Setiap solusi menampilkan kombinasi produk yang dipilih khusus untuk menunjukkan bagaimana produk tersebut dapat digabungkan, sehingga memungkinkan Anda belajar dan bereksperimen untuk mencapai tujuan aplikasi Anda.

Anda dapat mulai menggunakan Google Cloud untuk menghosting situs setelah Anda mendaftar akun Google Cloud. Waktu yang diperlukan untuk menyiapkan dan menjalankan server di Google Cloud akan bergantung pada beberapa faktor, seperti ukuran situs, jenis server yang dipilih, dan jumlah traffic yang Anda harapkan. Namun, dalam sebagian besar kasus, Anda akan dapat menyiapkan dan menjalankan server dalam beberapa jam. 

Ya, mulailah dengan meninjau perbandingan layanan AWS dan Azure dengan Google Cloud, dengan peta produk yang dijajarkan. 

Tonton juga rekaman Pembelajaran Google Cloud untuk profesional AWS dan Azure.

Komunitas global sejawat dan pakar Google Cloud kami juga siap menjawab pertanyaan spesifik.

Tingkat keahlian yang diperlukan untuk menyiapkan server di Google Cloud bergantung pada kompleksitas project dan tingkat penyesuaian yang diinginkan.

Meskipun keterampilan coding dan IT dasar sangat berguna, antarmuka, dokumentasi, dan layanan terkelola kami yang mudah digunakan membuatnya mudah diakses oleh pengguna dengan berbagai tingkat keahlian teknis.

Demi kenyamanan Anda, kami menyediakan Panduan Memulai dan Tutorial Google Cloud serta Forum Komunitas Google Cloud untuk memandu Anda dalam proses penyiapan.

Selain itu, kami memiliki daftar partner tersertifikasi Google dan paket dukungan teknis yang tersedia untuk membantu Anda.

Gunakan Kalkulator harga Google Cloud untuk memperkirakan biaya.

Lihat juga ringkasan alat Penagihan Cloud dan tinjau alat pengelolaan biaya, termasuk menyiapkan pemberitahuan anggaran dan pengeluaran.

Setelah memulai Uji Coba Gratis Google Cloud, Anda dapat mengaktifkan akun penuh bayar sesuai penggunaan secara manual kapan saja dengan mengklik "Aktifkan" pada halaman Ringkasan Akun Penagihan di Konsol Google Cloud. Ini akan memastikan resource Anda tetap berjalan tanpa gangguan setelah uji coba berakhir.

Dengan akun penuh bayar sesuai penggunaan, Anda masih memiliki akses ke kredit senilai $300 hingga habis masa berlakunya, dan Anda hanya akan ditagih untuk penggunaan di luar kredit $300 dan penggunaan di luar paket gratis.

Program Google for Startups memberikan bantuan keuangan, bimbingan, dan dukungan teknis kepada startup.

Selain itu, kami memiliki program yang dirancang khusus untuk organisasi nonprofit, peneliti, dan mahasiswa, yang bertujuan untuk memberdayakan mereka dengan alat dan resource yang diperlukan untuk meraih kesuksesan.

Penyimpanan Google Foto dapat diakses melalui Aplikasi Google Foto atau di https://photos.google.com/u/0/.

Ini tidak memerlukan pendaftaran Uji Coba Gratis Google Cloud. 

Mulai secara gratis

Mulailah membangun solusi di Google Cloud dengan kredit gratis senilai $300 dan lebih dari 20 produk yang selalu gratis.