Program Konektor Komunitas Looker Studio merupakan project open source dengan misi menghadirkan Looker Studio kepada pengguna secara gratis dan menyediakan akses mudah ke set data publik dan terbuka di seluruh dunia. Program Konektor Komunitas memungkinkan siapa saja membuat koneksi sendiri ke sumber data yang dapat diakses melalui internet.
Anda dapat mengembangkan dan menggunakan konektor komunitas untuk membuat laporan dan dasbor dengan data dari sumber seperti:
- Platform untuk media sosial, CRM, penelusuran, keuangan, HR, iklan, dll.
- Set data publik dan terbuka lainnya.
- Data perusahaan swasta.
- ...dan sumber data atau layanan apa pun yang dapat diakses melalui internet menggunakan Apps Script.
Catatan untuk pengguna Google Workspace: Untuk melihat data dalam diagram yang didasarkan pada konektor komunitas, Apps Script harus diaktifkan untuk organisasi Anda. Jika Apps Script dinonaktifkan, konektor komunitas tidak dapat mengambil data dan Anda akan melihat error dalam diagram.
Pelajari program Konektor Komunitas lebih lanjut di situs developer kami.