AI mentransformasi industri dan menghadirkan solusi tantangan penting di dunia nyata dalam skala besar. Peluang besar ini membawa tanggung jawab besar untuk membangun AI yang bermanfaat bagi semua orang.
Manfaat
Produk yang lebih aman dan akuntabel
Teknologi canggih akan mencapai kesuksesan besar jika semua orang dapat memperoleh manfaat darinya. Mengevaluasi sistem AI Anda, baik saat berfungsi sebagaimana mestinya maupun saat tidak berfungsi, sangatlah penting untuk membangun produk yang akuntabel.
Mendapatkan dan mempertahankan kepercayaan pelanggan Anda
Kurangnya kepercayaan terhadap sistem AI menjadi hambatan yang makin besar dalam penerapannya di perusahaan karena makin banyak organisasi yang memilih produk perusahaan berdasarkan komitmen dan praktik AI. Pendekatan responsible AI memperoleh kepercayaan.
Budaya inovasi yang bertanggung jawab
Dengan memberdayakan pengambil keputusan dan developer AI untuk memperhitungkan pertimbangan etis, mereka dapat menemukan cara baru yang inovatif untuk mewujudkan misi Anda.
Pelajari lebih lanjut perspektif kami tentang masalah dan tata kelola AI di Google dan cara kami membangun responsible AI untuk semua orang.
Fitur utama
Sejak 2018, Prinsip AI Google berfungsi sebagai konstitusi yang fleksibel, sehingga kami tetap termotivasi untuk mencapai tujuan bersama. Center of excellence kami, yakni tim Inovasi yang Bertanggung Jawab, memandu cara kami menerapkan prinsip-prinsip ini di seluruh perusahaan, dan menginformasikan pendekatan Google Cloud dalam membangun teknologi canggih, melakukan riset, dan membuat kebijakan kami.
Evaluasi yang ketat merupakan komponen penting dalam membangun AI yang berdaya guna. Untuk mendorong keselarasan dengan Prinsip AI kami di Google Cloud, dua badan peninjau yang berbeda melakukan analisis etika yang mendalam serta penilaian risiko dan peluang untuk setiap produk teknologi yang kami buat dan transaksi tahap awal yang melibatkan pekerjaan khusus. Pelajari lebih lanjut.
Alat responsible AI adalah cara yang makin efektif untuk memeriksa dan memahami model AI. Kami sedang membangun resource seperti Explainable AI, Kartu Model, dan toolkit open-source TensorFlow untuk memberikan transparansi model dengan cara yang terstruktur dan dapat diakses. Kami berbagi hal yang kami pelajari melalui praktik responsible AI, praktik terbaik keadilan, referensi teknis, dan materi etika teknologi.
Siap untuk memulai? Hubungi responsible-ai@google.com
Yang baru
Daftar untuk berlangganan newsletter Google Cloud guna menerima berita terbaru terkait produk, informasi acara, penawaran spesial, dan lainnya.
Beri tahu kami masalah yang ingin Anda pecahkan. Pakar Google Cloud akan membantu Anda menemukan solusi terbaik.