Membantu bisnis dan sekolah tetap bisa beraktivitas di tengah penyebaran virus corona
Javier Soltero
Vice President and General Manager, Google Workspace
Catatan editor: Akses gratis ke fitur-fitur konferensi video canggih Google Meet bagi semua pelanggan G Suite dan G Suite for Education di seluruh dunia telah diperpanjang hingga 30 September 2020. Pelajari lebih lanjut.
Akibat penyebaran COVID-19, jumlah karyawan, pengajar, dan siswa yang bekerja dari jarak jauh semakin meningkat. Oleh karena itu, kami ingin berkontribusi untuk membantu mereka bisa tetap berkolaborasi serta beraktivitas secara produktif. G Suite dan G Suite for Education telah menyusun kumpulan aplikasi produktivitas yang dapat membantu pelaku bisnis serta pengajar agar terus berkolaborasi di mana pun mereka berada.
Kami berkomitmen untuk membantu siswa dan pengajar agar terus bisa mengikuti aktivitas belajar di luar sekolah. Di Hong Kong dan Vietnam, yang telah mengalami penutupan sekolah sementara, ratusan ribu siswa sudah mulai menggunakan Google Meet, alat konferensi video yang tersedia bagi semua pengguna G Suite, dan Google Classroom, untuk bergabung ke kelas dan melanjutkan kegiatan sekolah mereka secara jarak jauh dari rumah. Selain itu, akibat penyebaran COVID-19, sebagian besar bisnis harus menyesuaikan kebijakan bekerja-dari-rumah dan mengurangi aktivitas perjalanan bisnis mereka. Kami ingin membantu memastikan bahwa semua anggota tim yang tersebar di berbagai belahan dunia tetap dapat bertemu secara tatap muka dengan baik, meskipun tidak berada di lokasi yang sama.
Mulai minggu ini, kami akan mulai meluncurkan akses gratis ke kemampuan konferensi video Google Meet lanjutan untuk semua pelanggan G Suite dan G Suite for Education secara global, yang meliputi:
Rapat dengan jumlah peserta lebih banyak, hingga maksimum 250 peserta per panggilan
Live streaming ke maksimum 100.000 penonton dalam domain yang sama
Kemampuan merekam video dan menyimpannya di Google Drive
Fitur tersebut biasanya tersedia di G Suite edisi Enterprise dan di G Suite Enterprise for Education, dan akan tersedia tanpa biaya tambahan bagi semua pelanggan hingga tanggal 30 September 2020. Jika membutuhkan bantuan untuk memulai, buka halaman pusat bantuan kami atau ikuti petunjuk yang dijelaskan dalam pesan kami untuk admin G Suite.
Kami berkomitmen untuk mendukung pengguna dan pelanggan kami pada masa yang sulit ini, dan akan terus mengembangkan infrastruktur kami guna mendukung permintaan Google Meet yang lebih besar, serta memastikan akses yang lebih mudah dan andal untuk layanan selama periode ini.